Follow Me

Facebook  Twitter  Google+ Instagram

Translate

Kamis, 18 Desember 2014

Frugal Living Idea (Versi Anak Kos)


 Assalamu'alaikum wr.wb...

Ini merupakan postingan perdana saya di blog yang baru pertama saya buat juga, jadi jika masih ada bahkan masih banyak kekurangan disana sini mohon dimaafkan, saya perlu penyesuaian. 
Jujur postingan ini terinspirasi dari postingan dari blog nya  Mba Arum , blog langganan yang sering saya pantengin dan menjadi silent readernya selama ini. Sepertinya postingan yang saya buat kali ini temen-temen sudah ada sebagian besar yang mengetahui, baik itu dari hasil browsing sana sini ataupun langsung dengan prakteknya.  Maksudnya dengan prakteknya disini adalah cara hidup hemat. pasti sudah jelas yah judul postingan ini diperuntukan untuk orang-orang yang ingin hidup hemat. Frugal Living mempunyai arti , dari kata Frugal yang berarti hemat dan living yang berarti cara hidup. Jadi definisi dari Frugal Living sendiri ialah cara hidup hemat dan mengalokasikan pendapatan sesuai dengan kebutuhan yang dibutuhkan. Sehingga sebagian dari uang yang kita gunakan dapat ditabung, sebenarnya konsep Frugal Living sendiri itu bersifat hemat dan memikirkan masa tua nanti. Selain itu juga memikirkan generasi-generasi kita selanjutnya , sumber daya alam di bumi semakin tipis seperti air, minyak bumi, gas, listrik dan sebagainya.
Di era sekarang ini apa sih yang tidak perlu duit, semua perlu. Terlebih dukungan ledakan harga BBM berdampak bagi harga-harga sembako . Bukan hanya para ibu-ibu yang rempong membicarakan dan mengeluh tapi dari anak SD, SMP, SMA bahkan Mahasiswa seperti saya juga . Disini saya akan jabarkan bagaimana cara menerapkan Frugal Living Idea versi anak kos alias untuk para mahasiswa yang dompetnya setipis silet. Mungkin ide-ide yang bersangkutan juga bisa mempengaruhi para Bapak Ibu yang sedang duduk manis di rumah.
Frugal Living idea versi anak kos :
1.       Untuk makanan dan minuman .
a. Kalau kamu anak kos yang punya magic com lebih baik bawa beras dari rumah/kampung soalnya harga beras di kota lebih mahal apalagi kalau belinya di supermarket. Terus untuk kamu yang peduli kesehatan boleh masak sendiri di kos (jika disediakan dapur) sayuran juga baiknya nyetok dari rumah. Namun pengecualian jika kos-kosan tidak menyediakan dapur dan kita tidak punya magic com maka beli diwarteg saja, menurut saya yang penggemar masakan warteg hemat-hemat saja asal kita bisa buat perbandingan dari kebersihan, rasa, harga, dan isi dari makanan yang dijual warteg tersebut. Biasanya saya suka makan diwartegnya langsung supaya bisa makan sepuasnya dan minum sepuasnya. Makan diluar boleh lah sekali-kali misal sebulan dua kali. Alternatif lain ? cari tahu acara pesta yang diadakan disekitar kampus/kosan kamu and lets go. Atau kamu bisa cari tahu semua tanggal lahir semua mahasiswa d kampus untuk kamu ucapin happy birthday lanjut makan-makannya mana ?
minum yuk

b. Wajib banget buat anak kos rajin minum air putih karena banyak aktivitas salah satu caranya adalah berlangganan galon air minum, namun kita juga harus cukup jeli dalam membeli galon yang wadah dan isinya terjamin kebersihan masa air dan kekuatan galon tersebut. Saya rekomendasikan misal galon Aq*a atau merek ternama lainnya, saran saya jangan yang filteran soalnya pengalaman dari kaka saya yang menggunakan air filteran 3-4 hari udah ada jentik-jentik nyamuknya. Tapi itu semua soal selera ada harga ada rupa, tapi demi kesehatan saya rasa perlu. Kalau memang sudah punya galon dikosan bawalah air minum dari kosan dengan wadah sejenis tupperware atau wadah lainnya. Biasakan jangan membeli minnuman diluar karena selain sampah dari wadah air minum tersebut juga sayangi bumi. Memang sih bisa di daur ulang namun apa salahnya membantu meringankan beban bumi.

2. Peralatan mandi dan mencuci.
mandi yuk

a. Belilah keperluan alat-alat mandi seperlunya dan dengan ukuran yang hemat karena selain hemat dikantong juga tidak merusak kualitas karena produk lebih segera habis. Percuma beli yang besar sekalian tapi harga lebih mahal dan kualitas menurun padahal produk belum habis atau bahasa jawanya 'ngabar' .
Hanya memberi contoh

b. Sabun untuk mencuci pakaian juga jangan yang asal murah tapi busanya sedikit daya cucinya kurang bersih terus tidak lembut di tangan selain itu sabun juga tidak ramah lingkungan. Saya rekomendasikan merek Da*a Sof*rgen yang isi hemat juga ada bisa untuk dua minggu apalagi ada pewanginya jadi bisa satu kali kerja(irit waktu dan air) dan pengeluaran tidak perlu membeli pewangi pakaian lagi, kan memang pakaian mahasiswa cuma kena keringat tidak kena noda terlalu parah jadi bisa irit sampai dua minggu. Ada juga untuk lebih hemat gunakan Rap*ka atau K*spray jadi biar bisa hemat molto dan pengeluaran. Demikian juga untuk mencuci peralatan makan pakai spons yang bagus sekalian misal merek dari Scott Brite karena awet dan tidak melukai perabotan , lebih mahal ? sama saja dengan beli yang murah cepat rusak, cepat beli lagi, pengeluaran lagi. Untuk sabun saya rekomendasikan s*nlight karena daya bersihnya baik juga banyak tersedia kemasan seperti mingguan dsb.

3. Hemat air dan elektronik.
cabut kabel

a. Pakailah air sebaik-baiknya jangan beranggapan kita sudah ngekos masa tidak memanfaatkan (menghambur-hamburkan) air di kosan. setidaknya pikirkan generasi kita nanti air sudah semakin menipis contohnya dari kadar kebersihan sekarang jadi banyak air filteran karena sumber air tercemar oleh limbah pemukiman, industri dan lingkungan.

b. Hemat elektronik disini matikan lampu saat kita tidak memerlukannya , misal saat tidur lampu juga perlu dimatikan agar tidak cepat membuat kerutan di dahi kita, mengapa bisa ? karena sinar silau dari lampu mempengaruhi mata kita yang sedang terpejam. Cabut charger , kabel kipas angin, magic com dari stopkontak . Hal ini mempengaruhi daya listrik (kalau listrik naik kan sewa kos juga naik) .

4. Peralatan Mahasiswa
Add caption

a. Minimal mahasiswa mempunyai dua tas, satu tas punggung khusus untuk membawa beban seperti laptop dan tas santai yang hanya digunakan untuk membawa buku.
pulpen isi ulang

b. Minimal mahasiswa mempunyai pulpen satu berwarna hitam kalau bisa beli pulpen yang bisa diisi ulang selain hemat juga mengurangi sampah dari limbah plastik yang dihasilkan pulpen tersebut.  Miliki buku tulis minimal dua atau tiga tergantung mata kuliah , dimana buku khusus untuk coret-coret penjelasan dari dosen ada dan buku untuk merangkum juga ada sehingga sewaktu menjelang ujian kita hanya perlu mempelajari dan mengulas materi yang kita rangkum . Menurut pengalaman saya buku yang dari binder itu terkesan boros dan tidak efisien memang praktis dari sekian mata kuliah bisa dijadikan satu catatan tapi sekali lagi jika ada jalan untuk menjadi hemat dan menyelamatkan bumi dari kertas-kertas apa salahnya ?
internetan gratis tapi bayar

c. Tetap hemat saat mengerjakan tugas, salah satunya mengerjakan tugas yang membutuhkan koneksi internet bisa dilakukan saat sedang dikampus dengan jasa wifi.id cukup daftar minimal Rp 1000 bisa internetan sampai dua jam dan berlaku untuk kelipatan selanjutnya. Hemat dikantong pastinya.

d. Hemat pulsa dengan menggunakan operator yang penawarannya serba hemat dan jaringan masih asik tentunya.

e. Jika jarak kosan dan kampus kamu lumayan jauh sekitar 100m (seperti saya) maka alangkah baiknya numpang motor teman kamu bisa memanfaatkan kesempatan untuk berolahraga , berjalan santai dan tidak perlu menggunakan angkot. sebagai mahasiswa pasti sibuk dikejar deadline dan langsung tepar jika sudah mencium aroma bantal jadi tidak ada waktu untuk berolahraga. Manfaatkanlah jarak dan hematlah !
Tamkot

f. Jika sudah dirundung resah, gelisah, penat maka yang dibutuhkan adalah refreshing . Salah satunya hangout bareng teman dan tetap keep dompet . Caranya cari tempat-tempat yang bisa bikin refresh bukan tempat yang jadi tambah banyak pikiran (mall ). Salah satunya ke taman kota cuma modal bayar parkir dan masuk taman total Rp 3000 kita sudah bisa merasa segar dan take a photo . Bisa dimanfaatkan untuk piknik juga bawa makanan dan minuman dari rumah karena makanan dan minuman di taman cukup biasanya mahal. Alternatif lain refreshing bersama keluarga saat kita mudik ke kampung halaman , selain bergembira juga hemat pengeluaran karena semua keperluan dan makanan ditanggung oleh pemenang orang tua.

5. Jika kamu female ?
makeup

a. Harus teliti juga girls, jangan kalap beli kosmetik atau skincare, seperlunya saja. Misalkan membeli bedak/bb cream dalam kemasan refil dan sample . Lebih hemat dan bisa coba berbagai varian lain tentunya. Untuk perona bibir kamu bisa beli tinted lipbalm misal merek yang terkenal dikalangan gadis-gadis adalah Lip I*e yang mempunyai rasa dan warna dari orange, strawberry anggur dan rasa buah lainnya. Selain itu tinted lipbalm juga mencegah bibir dari kekeringan.

b. Beli baju buat sebagian kaum hawa itu penting, tapi disesuaikan kebutuhan dan kondisi. Jangan kalap dan tidak menyesuaikan pakaian ke kampus dengan hangout di mall. Misal jadwalkan saja beli baju setiap pergantian semester maksimal tiga.
sneakers
Flat shoes



c. Sepatu juga hal wajib buat para wanita, dari sebuah sepatu bisa menampilkan mana wanita yang ingin tampil catchy , feminin atau like a maskulin girl. Menurut saya kondisikan juga jenis sepatu dengan lingkungan anda , misal dimusim kemarau sebaiknya memakai sepatu sneakers karena punggung kaki akan sering terkena sinar matahari dan cepat menggelap, selain itu sepatu ini juga bisa sekaligus dijadikan sebagai sepatu olahraga , multifungsi bukan ?. Dan dimusim hujan saya rekomendasikan sepatu jelly atau gabes seperti merk cro*s dari versi malindi. Jika sepatu flat biasa pasti lem atau jahitan dari sepatu itu cepat mengelupas dan akhirnya mengeluarkan pengeluaran lagi. Sekian dari saya jika ada masukan atau Frugal living versi teman-teman boleh dishare.
Note: Postingan ini saya buat hanya ingin sekedar berbagi pengetahuan dan pengalaman. Jika ada yang ingin memperbanyak dipersilahkan dengan syarat tetap memasukan sumbernya.

DISCLAIMER
Dilarang meng-copy dan mengutip tulisan dari blog ini tanpa meminta izin dan menyertakan link blog ini .

4 komentar:

  1. hai yunda.. makasih udah komen di blogku
    oke nih idenya, sekarang aku juga jadi anak kos. soal makan di warteg itu aku banget, hehehe..
    setuju, anak kos kalo refreshing jangan di tempat yg bikin kalap belanja. sebenernya foto2 selfie di alam bisa jadi hiburan saat pikiran suntuk

    BalasHapus
    Balasan
    1. hai juga mba lintang....makasih juga udah main di blog aku..
      iyah mba kita samaan suka pemandangan, pikiran jadi refresh kembali...daripada jalan-jalan di tempat umum...hihihi

      Hapus
  2. Kyaaa jadi inget pas ngekos! Aku dulu sukanya masak nasi di kos, terus lauknya beli di warteg. Ngiriiitttt, soalnya estehnya mahal kalau di warteg :D.

    Daia bagus yak? Hihi...oke catet! Aku biasanya pakai rinso/soklin. Besok coba daia ah..

    BalasHapus
    Balasan
    1. aku gapunya magic com mba.. :D

      iyah lumayan bagus mba coba ajah....

      Hapus

Terimakasih untuk kunjungannya jangan lupa tinggalkan komentar yah...