Diawal tahun 2015 pasti teman-teman sudah merencanakan banyak planing, entah itu planing tahun lalu yang belum ter-realisasi ataupun planing yang sudah benar-benar menanti untuk segera ter-realisasikan. seperti hal nya saya ingin melatih diri untuk berhidup hemat namun tetap harus memperhatikan kesehatan jasmani dan rohani. Minggu ini saya sedang menjalani minggu tenang karena kampus saya baik hati dan tidak sombong memberi para mahasiswa dan mahasiswinya kesempatan belajar dirumah
Tips kali ini terinspirasi dari Ibu saya yang rutin creambath dirumah dengan memanfaatkan tanaman lidah buaya yang tumbuh subur dibelakang rumah saya. Tanaman lidah buaya sendiri sangat banyak manfaatnya untuk seluruh tubuh salah satunya rambut antara lain mengurangi kerontokan, menyuburkan rambut, melembabkan rambut dan menutrisi rambut dan kulit kepala. Sedangkan untuk wajah dan tubuh bisa digunakan sebagai masker ataupun pelembab karena manfaat lidah buaya juga mengurangi sunburn atau biasa yang disebut gosong terkena matahari. Langsung saja yuk simak tips mengatasi rambut rontok dengan tanaman lidah buaya ...
1. Siapkan sisir bergigi rapat, lidah buaya secukupnya yang dengan catatan jika teman-teman menemukan lendir berwarna kuning saat lidah buaya baru dipetik itu adalah zat Aloin yang dapat menyebabkan iritasi seperti rasa gatal jika kita terkena lendir tersebut maka sebaiknya kita cuci hingga bersih dan rendam terlebih dahulu di dalam air hangat selama 30 menit agar zat Aloin itu hilang, untuk informasi lebih mendalam tentang zat tersebut dapat disimak langsung di post nya Mba Lintang .
| tanaman lidah buaya belakang rumah |
| lidah buaya dan sisir bergigi rapat |
lidah buaya yang dikupas bagian atas kulitnya dan di cuci dengan air mengalir agar zat Aloinnya hilang.
2. Langkah berikutnya adalah keruk secara perlahan daging lidah buaya dengan sisir sampai lendirnya keluar cukup banyak dan siap untuk dioleskan ke kulit kepala.
| keruk mari di keruk |
3. Selanjutnya oleskan lendir tadi diseluruh bagian kulit kepala , secara merata ya...
4. Setelah semua lendir lidah buaya merata lanjutkan memijat kulit kepala, jika masih tersisa banyak lendirnya usapkan saja seluruhnya ke rambut lidah buaya juga bisa melembutkan rambut loh.
6. Diamkan selama
7. Kesimpulan yang saya dan Ibu saya rasakan setelah cukup telaten melakukan creambath lidah buaya dirumah yakni :
- Mengurangi rontok
- Banyak anak rambut tumbuh
- Selesai creambath rasanya fresh dan serasa tidak punya rambut hahaha..
- Rambut lebih ber-volume
- Wanginya khas lidah buaya segar, namun ini selera masing-masing
Alhamdulillah sekian post saya hari ini semoga banyak memberi inspirasi teman-teman untuk bergaya hidup cantik namun tetap memegang teguh prinsip hidup hemat. Karena cantik tidak harus mahal :)
Wassalamu'alaikum wr wb...
DISCLAIMER
Dilarang meng-copy dan mengutip tulisan dari blog ini tanpa meminta izin dan menyertakan link blog ini .



